Monday, August 20, 2007

5.000 Pejabat Cina Korup Ditahan

Arry Anggadha - detikcom

Beijing - Hingga paruh 2007 ini, sekitar 5.000 pejabat Cina telah ditahan. Mereka terbukti telah menggelapkan dana masyarakat.

Kantor berita Xinhua menjelaskan, anggota Partai Komunis dan pejabat pemerintah telah memperkaya dirinya dengan mobil mewah, tur ke luar negeri, dan hiburan lainnya. Kesemuanya itu diperoleh dengan menggunakan dana milik rakyat.

Seluruh 4.866 pejabat korup itu ditahan dalam upaya pemberantasan korupsi yang diadakan bersama oleh sejumlah departemen pemerintah. Korupsi di kalangan pejabat di Cina merajalela dan memicu kemarahan besar di kalangan masyarakat banyak.

Seperti dilansir AFP, Minggu (19/8/2007), Presiden Hu Jintao mengatakan, pejabat korup menimbulkan ancaman sangat besar bagi pemerintahan Partai Komunis

Tidak dijelaskan mengenai hukuman yang telah dijatuhkan. Namun, salah satu kasus yang mencuat adalah dicopotnya pejabat senior Partai Komunis karena telah memalsukan undangan resmi dan dapat pergi ke Finlandia dengan menggunakan dana rakyat.

Kasus lainnya adalah kasus yang melibatkan mantan Ketua Partai Shanghai Chen Liangyu. Chen diseret dalam kasus korupsi atas tuduhan menerima suap sebesar US$ 1,25 miliar. Suap itu juga dinikmati Chen bersama dengan 20 mantan pejabat lainnya.

Selain itu, Chen juga diduga telah menyalahgunakan kekuasaan. Sebelumnya, Cina juga telah mengeksekusi mantan Kepala BPOM Zheng Xiaoyu, yang telah terbukti korupsi.

Bagaimana pemberantasan korupsi dan keberanian aparat penegak hukum di Indonesia? (ary/ary)

http://www.detiknews.com/index.php/detik.read/tahun/2007/bulan/08/tgl/20/time/025155/idnews/818935/idkanal/10

No comments: